Membantu Kegiatan Gotong Royong Desa Tegallinggah

15 Agustus 2024 10:26:18 WITA

Desa Tegallinggah menghadapi kendala dalam penanganan sampah, di mana sampah menumpuk dan tersebar di berbagai sudut desa. Kondisi ini tidak hanya mengganggu keindahan lingkungan, tetapi juga menimbulkan potensi masalah kesehatan bagi warga desa. Kebersihan pekarangan dan lingkungan sekitar merupakan tanggung jawab bersama, yang memerlukan partisipasi aktif seluruh warga desa. Untuk mengatasi permasalahan ini, Program Gotong Royong di Desa Tegallinggah telah dilaksanakan oleh KKN Undiksha bersama warga desa pada akhir pekan bulan Juli dan Agustus.

Kegiatan gotong royong ini difokuskan di dua lokasi utama, yaitu Lebah Pupuan dan Dusun Tegallinggah Bawah. Aktivitas yang akan dilakukan meliputi pembersihan sampah yang berserakan di bahu jalan, pemotongan rumput liar yang tumbuh di sepanjang jalan dan area selokan, serta menyapu tempat-tempat umum di sepanjang jalan desa. Program ini dilaksanakan oleh KKN Undiksha bersama warga Desa Tegallinggah dengan tujuan tidak hanya untuk membersihkan lingkungan secara fisik, tetapi juga untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan secara bersama-sama. Dengan adanya kegiatan gotong royong bersama mahasiswa KKN Undiksha, diharapkan Desa Tegallinggah dapat menjadi lingkungan yang lebih bersih, sehat, dan nyaman untuk ditinggali, serta memupuk semangat kebersamaan dan tanggung jawab kolektif di antara warga desa.

Komentar atas Membantu Kegiatan Gotong Royong Desa Tegallinggah

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Tegallinggah

tampilkan dalam peta lebih besar